Ragam Lukisan Surealis Hingga Dekoratif Mejeng di Pameran Lukisan Abang Putih




MADIUN - Berbagai jenis lukisan mejeng dalam pameran lukisan yang bertajuk Painting Exhibition Abang Putih. Pameran tersebut mempertemukan beragam jenis aliran lukisan dari berbagai pelukis yang ada di eks Karesidenan Madiun. 


Total 125 karya dari berbagai aliran berjejeran rapi di sepanjang lokasi pameran. Mulai dari realis, surealisme, hingga dekoratif dipamerkan untuk memanjakan mata para pecinta seni. 


“Tujuan kita memang untuk menampilkan para perupa yang ada di sekitar Kota Madiun. Untuk show off bakat-bakat yang dimiliki,” terang Agus Alfianto selaku panitia pameran. 


Tak hanya itu, pameran digunakannya sebagai wadah untuk mempromosikan lukisan karya-karya para pelukis. Lukisan pun dijual dengan harga beragam, mulai Rp 2 juta hingga termahal Rp 26 juta. 


“Ada satu lukisan yang sudah laku terjual, paling kecil ukuran A4 terbesar ukuran 2x2 meter. Keduanya sudah laku dibeli kolektor,” ucapnya. 


Melalui pameran yang digelar ini, tak hanya semakin mengenalkan karya-karya peluki, namun juga bisa menjadi ajang untuk saling berbagai ide untuk menghasilkan karya yang lebih baik.

(ws hendro/kus/madiuntoday)