Program Permakanan Lansia Jalan Lagi, Ada 135 Sasaran, Sehari Dapat Jatah Dua Kali




MADIUN – Program Permakanan untuk lansia kembali bergulir tahun ini. Di Kota Madiun, setidaknya ada 135 sasaran. Rinciannya, sebanyak 38 lansia di wilayah Kecamatan Kartoharjo, 42 lansia di wilayah Kecamatan Taman, dan 55 lansia untuk wilayah Kecamatan Manguharjo.

‘’Jumlah bisa berubah-ubah karena ada yang meninggal atau pindah,’’ kata Subkoordinator Rehabilitasi Sosial Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial Lainnya Dinsos PPPA Kota Madiun, Harlin Prasetyowati, Selasa (5/3).

Penyaluran makanan siap saji tersebut sudah dimulai 1 Maret kemarin untuk wilayah Kecamatan Manguharjo dan Taman. Sementara untuk wilayah Kecamatan Kartoharjo baru akan dimulai 7 Maret nanti. Harlin menyebut ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Mulai yang memasak hingga yang menyalurkan.

‘’Untuk penyaluran kita melibatkan kelompok masyarakat (Pokmas) bukan PSM (pekerja sosial masyarakat). Kecuali kalau PSM tersebut kebetulan masuk dalam Pokmas. Intinya lewat Pokmas,’’ ungkapnya.

Menu siap saji tersebut diberikan dua kali setiap harinya. Menunya pun berbeda-beda dan terus berganti. Seperti yang disajikan untuk. Senin (4/3) kemarin. Menu paginya mulai nasi putih, ca sawi wortel, rolade, dan tahu fantasi. Selain itu juga ditambah buah melon dan air mineral. Sementara untuk menu siang terdiri dari nasi putih, sayur jepan, opor tempe dan ayam, buah semangka, dan air mineral.

‘’Prinsipnya tidak meninggalkan menu sehat serta kandungan gizi yang lengkap dan seimbang,’’ pungkasnya sembari menyebut permakanan merupakan program dari Kemensos RI. (rams/agi/madiuntoday)