Wisata Yang Selalu Dinanti
Wisata petik sendiri buah melon di Green House Ngrowo Bening Edupark telah menyedot perhatian masyarakat dari berbagai kalangan. Setiap panen berlangsung, warga segera menyerbu green house untuk memetik dan membeli melon berbagai jenis premium tersebut. Seperti pada 26 Juli lalu. Meski baru hitungan jam dibuka, sebanyak 2,4 ton melon yang panen langsung ludes diborong warga.
Namun, jangan khawatir. Bagi warga yang belum kebagian, tak perlu menunggu lama lagi. Sebab, akhir bulan ini melon di Green House Ngrowo Bening akan panen lagi. Ada berbagai varian tersedia dan ukurannya lebih besar. Diperkirakan ada 1.600 buah dengan berat total mencapai lebih dari 3 ton.
(Ws hendro/madiuntoday)