Jemput Bola, Puskesmas Banjarejo Gelar Screening Kesehatan Dini Hingga Vaksinasi Campak-Rubela




MADIUN - Puskesmas Banjarejo mentargetkan pelaksanaan screening dini dan vaksinasi campak-rubela dalam rangka Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) di lingkup kerjanya selesai di minggu ketiga bulan September. 


Hal itu seperti yang dikatakan Kepala Puskesmas Banjarejo, dr. Rohlina Agustriningtyas saat menggelar vaksinasi BIAS di SDN Banjarejo, Senin (5/9). Kegiatan itu penting dilakukan mengingat selama dua tahun vaksinasi jemput bola di sekolah tak digelar akibat pandemi. 


“Harapan kami yang jelas adanya screening kesehatan secara dini bisa meningkatkan derajat kesehatan anak-anak,” terangnya. 


Harapan kedua, lanjutnya, penyakit, yang diderita anak karena tidak mendapatkan imunisasi seperti campak, rubela, dan TBC bisa ditekan bahkan nihil di Kota Madiun. 


Lebih lanjut dirinya menjelaskan, screening kesehatan dini yang meliputi cek kesehatan mata mulai dari membaca huruf dari jarak jauh dan mengenali warna, cek kesehatan telinga dan gigi. Hingga pengukuran berat dan tinggi badan juga sebagai upaya deteksi dini stunting. 


“Kita ingin generasi penerus bangsa ini sehat semua dan menjadi generasi emas. Maka dari itu screening ini juga bertujuan untuk mencegah stunting,” ungkapnya. 


Dalam pelaksanaan BIAS kali ini, yang mendapatkan suntik campak-rubela adalah para siswa-siswi yang duduk di kelas 1 dengan jumlah 85 dengan beberapa catatan ada beberapa siswa yang tidak mendapat suntikan karena tidak masuk dan alasan tertentu. Diharapkan dengan adanya pelaksanaan screening dan vaksinasi ini mampu membuat generasi lebih sehat dan tercipta kekebalan komunal. 

(Dspp/kus/madiuntoday)