Berawal dari Pandemi, Manfaatkan Teknologi untuk Konsultasi Psikologi



MADIUN - Pandemi tak hanya membawa duka. Di sisi lain, kehadirannya membawa transformasi di segala lini. Seperti salah satunya konsultasi psikologi lewat aplikasi yang dirancang khusus untuk siswa SMP. 


Lewat Koin Star (Konsultasi Siswa Pendekar) Eko Setyorini, guru Bimbingan Konseling (BK) SMPN 1 Kota Madiun membuat aplikasi yang menjembatani siswa untuk konseling seputar masalah psikologi dengan para guru BK. 


“Intinya kita tetap ingin melakukan pendampingan psikologis anak-anak. Di awal pandemi kita lakukan pendampingan via whatsapp, telegram, dan media sosial namun kurang efektif. Akhirnya saya buat aplikasi itu,” ungkapnya. 


Fungsi utama aplikasi tersebut adalah memfasilitasi konseling antara siswa dengan konselor. Selain itu, juga tersedia fitur tes psikologi yang mencakup minat, bakat, serta arah karir bagi pelajar. 


"Materi tes juga ada tentang sosial pertemanan, untuk mendukung perkembangan pelajar secara psikologis," jelasnya.


Saat ini, aplikasi besutan Eko masih dalam tahap pengembangan. “Karena keterbatasan server, akhirnya kita kembangkan lagi supaya bisa diakses banyak siswa dan banyak fitur lainnya,” ucapnya sembari mengatakan user yang mengakses aplikasinya mencapai 100 orang lebih. 


Eko berharap,aplikasi yang dibuatannya bisa dimanfaatkan secara penuh. Serta setelah pengembangan, siswa bisa mendapatkan akses yang utuh dan bisa mendapatkan manfaat secara optimal. 


“Utamanya untuk mendukung perkembangan terkait psikologis agar mencapai perkembangan pribadi, belajar, dan karir yang baik,” pungkasnya. 

(Dspp/kus/madiuntoday)