Keceriaan Siswa Menangkap Ikan Bersama Wali Kota




MADIUN - Raut wajah bahagia tergambar dari wajah siswa-siswi sekolah dasar di Kota Madiun. Diiringi canda tawa, mereka dengan sigap menangkap ikan nila menggunakan jaring bersama Wali Kota Maidi. 


Kegiatan itu digelar dalam rangkaian kampanye Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) yang digelar Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP), Kota Madiun, Kamis (6/10). 


Wali Kota Maidi menyebut, anak-anak generasi penerus harus terbiasa memakan ikan. Sebab, ikan mengandung banyak manfaat untuk pertumbuhan dan kecerdasan. Tak hanya itu, dengan rutin konsumsi ikan juga mencegah stunting.


“Hari ini bagaimana gemar makan ikan supaya tersosialisasi. Ikan manfaatnya banyak. Setiap hari harus makan ikan,” terang wali kota. 

(Dspp/kus/madiuntoday)