Berkunjung di Kota Madiun, Kapolda Jatim Senam di Singapura, Lihat Pencak Silat di Makkah, dan Sarapan di Menara Eiffel




MADIUN – Keberadaan Sumber Umis dengan sejumlah ikon negara di Kota Madiun tampaknya juga menarik perhatian Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr Toni Harmanto. Kapolda bersama jajaran yang tengah menggelar acara kedinasan di Kota Madiun menyempatkan berolahraga di kawasan Sumber Umis Kota Pendekar, Jumat (10/3). Menurutnya, Kota Madiun punya potensi luar biasa.

‘’Luar biasa, saya baru tahu (Kota) Madiun punya potensi luar biasa. Kota ini bersih sekali,’’ kata Kapolda. 

Kapolda dan jajaran kepolisian di Jawa Timur memang melaksanakan gelar ops untuk kesiapan jajaran menyambut Ramadan dan lebaran. Nah, kebetulan giat acara berlangsung di Aston Madiun, Kamis kemarin. Kapolda lantas memanfaatkan kunjungan itu sekalian untuk berkeliling Kota Madiun sambil berolahraga. Tak tanggung-tanggung, Kapolda berjalan kaki dari Aston menuju kawasan Pahlawan Street Center (PSC) dan berakhir di Sumber Umis. 

Biarpun di Kota Madiun, Kapolda seakan melaksanakan tour di sejumlah negara. Bagaimana tidak, dimulai dari kawasan patung Merlion, kapolda lantas bergeser ke Musala Ka’bah Madinah. Kapolda melaksanakan senam di kawasan patung singa tersebut. Sedang, di kawasan Musala Ka’bah, Kapolda menyaksikan atraksi seni pencak silat. Kegiatan lantas berlanjut ramah-tamah di kawasan menara Eiffel.

‘’Dimulai dari kegiatan kedinasan kita lanjutkan olahraga sekalian saya mau melihat Kota Madiun bagaimana. Alhamdulillah, saya apresiasi masyarakat dan dan bapak wali kotanya,’’ ungkapnya. 

Sebab, Kota Madiun dinilai cukup berhasil melakukan penataan kota. Seperti diketahui, kawasan Sumber Umis yang dulunya hanya sungai dan semak belukar diubah menjadi tempat wisata yang menarik. Tak hanya itu, sarana pendukungnya juga dipenuhi. Seperti bus wisata dan lain sebagainya. Kapolda juga mencoba bus wisata untuk kembali ke Aston. Kapolda juga melaksanakan Salat Subuh di Pondok Abi Bahrun, pondok Wali Kota Maidi di Jalan Merpati. Usai pelaksanaan ibadah, Kapolda Jatim tersebut mencoba madu langsung dari sarangnya.

‘’Saya minum langsung tapi tidak disengat sekalipun. Rasanya enak,’’ pungkasnya. (ws hendro/agi/madiuntoday)