Manfaatkan Momen Ramadhan, SMPN 1 Ajak Siswa Berbagi Sesama Bersama Wali Kota




MADIUN - Momen Ramadhan memang menjadi saat yang tepat untuk meningkatkan ibadah. Juga, mengajarkan kebaikan bagi sesama. 

Untuk itu, SMPN 1 Madiun menggelar kegiatan di bulan suci Ramadhan. Yakni, berbagi takjil dengan masyarakat di kawasan Pahlawan Street Center, Jumat (31/3). 

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wali Kota Madiun Maidi dan Ketua TP PKK Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi. 

Para siswa, guru, dan wali kota membagikan bingkisan takjil kepada pengendara yang melintas di kawasan Taman Sumber Wangi. 

Kepada para siswa, wali kota berharap kegiatan ini bisa memberikan manfaat. Khususnya, mengajarkan kebaikan dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama. 

"Semoga menjadi bekal bagi anak-anak untuk menjadi insan yang bermanfaat ke depannya nanti," tandasnya. (Ws hendro/irs/diskominfo)