Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak Yatim, Wali Kota Ajak Keliling Naik Elcito




MADIUN – Ada saja ide Wali Kota Madiun Maidi untuk menyenangkan anak-anak yatim di Kota Pendekar. Setelah mengikuti kajian keagamaan di Rumah Dinas Wali Kota, anak-anak diajak oleh orang nomor satu di Kota Madiun itu untuk berkeliling kota.

Menaiki Elf City Tour (Elcito), wali kota mengendarai sendiri kendaraan terbuka tersebut. Berangkat dari rumah dinas, wali kota mengajak anak-anak berkeliling ke Jalan Pahlawan, Panglima Sudirman, Dr. Sutomo, Kompol Sunaryo, dan kembali ke Jalan Pahlawan hingga ke rumah dinas.

Meski singkat, anak-anak tampak bahagia bisa berkeliling kota menggunakan kendaraan yang biasa memuat pejabat Pemkot Madiun dan tamu istimewa tersebut.

‘’Saya selaku bapaknya Kota Madiun juga merupakan bapak dari anak-anak ini. Kita bagi kebahagiaan dengan anak-anak supaya mereka senang,’’ ujar wali kota, Kamis (13/4).

Kepada anak-anak, wali kota berpesan untuk tetap semangat meraih cita-cita. Caranya, dengan belajar dengan rajin. Apalagi, Pemkot Madiun telah menyediakan berbagai fasilitas belajar yang mumpuni. Salah satunya, laptop gratis untuk siswa.

Di kesempatan itu, wali kota juga memberikan apresiasi kepada Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Madiun atas penyelenggaraan Kajian Keislaman 2023. ‘’Saya senang jika ibu-ibu gunakan waktu senggang untuk beribadah. Dan nanti juga akan menjadi contoh bagi anak-anak karena ibu merupakan madrasah pertama bagi anak,’’ tandasnya. (WS Hendro/radit/irs/madiuntoday)