Gerhana Matahari Di Bulan Ramadhan




Mayarakat Kota Madiun menyaksikan proses gerhana matahari hybrid di Pahlawan Street Center, Kamis (20/4). Fenomena gerhana matahari yang terlihat di Kota Madiun merupakan gerhana parsial atau sebagian. Fenomena alam ini terjadi selama tiga jam dan puncaknya terjadi pada pukul 10.49. Menurut Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), ada empat fenomena gerhana terjadi tahun ini. Tiga di antaranya bisa dilihat di Indonesia. Termasuk, gerhana matahari hybrid hari ini. (Ws hendro/madiuntoday)