Ngontel Bersama KOSTI



Ribuan ontelis Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI) ngontel bersama keliling Kota Madiun yang merupakan salah satu rangkaian acara Munas ke V KOSTI dan Medhioen Tempo Doeloe 2023, Minggu (28/05/2023). Tercatat Perwakilan Onthelis dari 17 Provinsi hadir dalam acara ini. Ontelis mengenakan kostum dan hiasan sepeda yang beraneka rupa, menjadikan ngontel bersama ini menarik dan unik bagi masyarakat. Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Madiun juga mengikuti ngontel bersama ini sebagai wujud dukungan terselenggaranya acara Munas V KOSTI. 


WS Hendro/madiuntoday.id