1025 RT di Kota Madiun Terima Rp 10 Juta Dana Lingkungan
MADIUN - Pemerintah Kota Madiun telah menyalurkan bantuan sebesar Rp10 juta ke setiap Rukun Tetangga (RT) di seluruh wilayah kota. Dana tersebut diperuntukkan bagi kegiatan pemeliharaan saluran lingkungan guna mencegah banjir serta menghidupkan kembali semangat gotong royong di tengah masyarakat perkotaan.
Hingga triwulan I tahun 2025 (Maret), dana bantuan telah tersalurkan sepenuhnya kepada 1.025 RT yang tersebar di Kota Madiun. Pelaksanaan kegiatan di masing-masing RT akan menyesuaikan dengan kondisi lapangan, termasuk cuaca dan kesiapan masyarakat.
Kepala Bidang Perencanaan Infrastruktur, Kewilayahan, Perekonomian, dan Sumber Daya Alam pada Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappedalitbangda) Kota Madiun, Mas Kahono Pekik Hari Prasetiyo, menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk nyata perhatian pemerintah dalam menjaga lingkungan sekaligus memperkuat nilai-nilai sosial di masyarakat.
“Selain mencegah potensi banjir, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi media untuk mempererat kebersamaan dan gotong royong antarwarga di lingkungan perkotaan yang cenderung individualistis,” ujarnya.
Dirinya menambahkan, pemeliharaan saluran air dan kebersihan lingkungan menjadi prioritas karena berdampak langsung terhadap kualitas hidup masyarakat, khususnya saat musim hujan.
Pemkot Madiun terus mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam perencanaan dan pelaksanaan kegiatan lingkungan di tingkat RT. Dengan adanya dukungan anggaran ini, diharapkan masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan sekitar dan turut andil dalam menjaga keberlanjutan kota yang bersih, sehat, dan nyaman.
(ws hendro/kus/madiuntoday)