Cetak Generasi Hebat Sepanjang Usia, Puluhan Orang Tua Hebat Hingga Lansia Tangguh Jalani Wisuda



MADIUN - Puluhan orang tua hebat dan lansia di Kota Madiun berhasil lulus dan wisuda. Acara tersebut digelar di Hall Wisma Haji Kota Madiun, Rabu (25/6). Kegiatan tersebut digelar sebagai bentuk pengukuhan 

peserta Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) dan Sekolah Lansia Tangguh (Selantang) Tahap I dan II. 


Total sebanyak 90 orang wisudawati dari SOTH dan 60 wisudawan serta wisudawati dari Selantang resmi dikukuhkan dalam kegiatan yang bertujuan meningkatkan kualitas pengasuhan balita serta kesejahteraan dan ketangguhan lansia. 


SOTH sendiri menyasar para orang tua balita agar lebih terampil dan cerdas dalam mendidik anak, sementara Selantang membekali lansia agar tetap aktif, sehat, dan produktif di usia senja.


Kepala Dinas Kesehatan PPKB Kota Madiun, melalui Sub Koordinator Pemberdayaan dan Peningkatan Keluarga Sejahtera, drg. Fitaria Andrini, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata dari komitmen lintas sektor dalam membangun keluarga yang sehat dan sejahtera. 


“Melalui SOTH dan Selantang, kita membekali masyarakat untuk menjadi agen perubahan dalam keluarga dan lingkungannya,” jelasnya.



Lebih lanjut dirinya mengatakan, para peserta berasal dari berbagai wilayah di Kota Madiun, seperti Kelurahan Klegen, Kelun, Banjarejo, dan Rejomulyo. Mereka sebelumnya telah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran yang difokuskan pada penguatan peran keluarga, baik dalam pengasuhan anak maupun dalam mendukung kesejahteraan lansia.


“Acara wisuda ini tidak hanya menjadi penanda berakhirnya proses pembelajaran, namun juga menjadi awal bagi para alumni untuk menerapkan dan menyebarkan ilmu yang telah mereka dapatkan kepada masyarakat luas,” terangnya. 


Program ini, lanjutnya,  juga menjadi salah satu strategi Pemerintah Kota Madiun dalam menekan angka stunting dan membangun masyarakat yang ramah lansia. Dengan jumlah lansia yang mencapai sekitar 15% dari total penduduk Kota Madiun, keberadaan program Selantang menjadi penting untuk memastikan kelompok usia lanjut tetap mendapatkan perhatian dan pemberdayaan yang layak.


Melalui wisuda ini, Pemerintah Kota Madiun mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung terbentuknya generasi muda yang sehat serta lansia yang bahagia dan bermartabat. Usia bukanlah penghalang untuk terus belajar dan berkontribusi.

(Dspp/kus/madiuntoday)