Gelar ITA Jamnas 2022, Ka Kwarcab Harap Pramuka Penggalang Mampu Teladani Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka



MADIUN - Gerakan pramuka kwartir cabang (Kwarcab) Kota Madiun menggelar ITA Jamnas (Ikut Serta Jambore Nasional) 2022. Kegiatan tersebut digelar di Bumi Perkemahan Ngrowo Bening Edupark.
Ketua Kwarcab Kota Madiun, Suyoto mengatakan, kegiatan tersebut digelar sebagai bentuk kebersamaan pramuka penggalang daerah untuk mencerminkan dan merasakan suasana jambore nasional.
“Selain itu saya juga agar terbentuk sikap dan perilaku yang meningkatkan kemandirian dan komitmen. Serta penerapan Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka,” ungkapnya, Sabtu (13/8).
ITA Jamnas 2022 di Kota Madiun diikuti sebanyak 288 peserta yang terdiri dari masing-masing 18 regu putra-putri yang berasal dari gugus depan sekolah dasar yang ada di tiga kecamatan di Kota Pendekar.
“Banyak kegiatan yang digelar selama pelaksanaan ITA Jamnas ini. Di antaranya, forum penggalang, kegiatan keterampilan pramuka, hingga api unggun,” terang Suyoto.
Kegiatan ITA Jamnas 2022 akan digelar selama tiga hari. Dimulai pada hari ini 13 hingga 15 Agustus 2022. Diharapkan melalui kegiatan ini para pramuka penggalang lebih mengenal dan mampu menerapkan ilmu dan keterampilan yang ada dalam kepramukaan.
(Nanda/kus/madiuntoday)