Dimulai Pukul 5 Sore, Wali Kota Hadiri Penurunan Bendera Merah Putih




MADIUN - Wali Kota Madiun Maidi menghadiri prosesi penurunan Sang Saka Merah Putih melalui siaran virtual di Gedung GCIO Kota Madiun, Rabu (17/8). 


Dalam kegiatan tersebut, wali kota didampingi oleh Wakil Wali Kota Madiun Inda Raya Ayu Miko Saputri, perwakilan Forkopimda, dan pimpinan OPD di lingkup Pemkot Madiun. 


Meski mengikuti prosesi penurunan bendera secara virtual, acara tetap berlangsung khidmat. 


Presiden Joko Widodo memimpin Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih yang digelar di halaman Istana Merdeka. 


Bendera Merah Putih diturunkan oleh Tim Pancasila Sakti Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka).


Melalui momen peringatan kemerdekaan ini, wali kota mengajak masyarakat untuk bisa memaknai dengan kegiatan yang bermanfaat. 


"Setiap tahun kita merayakan kemerdekaan. Alhamdulillah, Indonesia sudah 77 tahun. Usia boleh semakin tua tapi semangat harus tetap muda," ujarnya. 


Wali kota pun berharap, tema kemerdekaan tahun ini bisa memberikan suntikan semangat kepada masyarakat agar bangkit dari keterpurukan dan menjadi lebih kuat lagi. 


"Untuk itu, sinergi harus tetap terjalin sehingga kesejahteraan bisa kita raih," tandasnya. (DSPP/irs/diskominfo)