Ada 33 Barbershop dan Tukang Potong Rambut Program Pangkas Rambut Gratis Cowok Maco, Berikut Daftarnya…




MADIUN – Pemerintah Kota Madiun memberikan layanan tak biasa pada 29 April besok. Yakni, layanan potong rambut gratis untuk para laki-laki. Setidaknya, ada 33 barbershop dan tukang potong rambut di Kota Pendekar yang turut dalam program ini. Warga Kota Madiun bisa mendapatkan layanan pangkas rambut gratis pada 29 April 2023 yang bertepatan dengan empat tahun kepemimpinan Wali Kota Maidi dan Wakil Wali Kota Inda Raya (MaDa).


Kepala Disbudparpora Kota Madiun, Agus Purwowidagdo menyebut pihaknya sudah mengundang 60 barbershop dan tukang potong rambut sebelum lebaran kemarin. Namun, hanya 35 di antaranya yang hadir dalam pertemuan sekaligus sosialisasi kegiatan. Nah, dari 35 yang hadir dua di antaranya menyatakan mundur belakangan. 


‘’Data di kita ada 60 barbershop dan tukang potong di Kota Madiun yang berizin. Kita mengacu data dari DPMPTSP, artinya yang kita undang hanya mereka yang berizin. Dari yang kita undang hanya 35 yang hadir dan menyatakan kesediaannya, tetapi belakangan ada dua yang mundur. Jadi totalnya ada 33 barbershop dan tukang potong rambut dalam program ini,’’ jelasnya. 


Agus menambahkan pihaknya sengaja menunggu hingga lebaran bagi yang ingin menyusul. Barbershop dan tukang potong yang tidak memberikan konfirmasi dianggap tidak mengikuti program tersebut. Agus menyebut masyarakat tidak perlu bingung. Pihaknya sudah memberikan banner khusus untuk barbershop yang mengikuti program ini. 


‘’Jika tidak ada banner khusus dari kami, berarti tidak termasuk dalam layanan ini. Banner sudah terpasang di masing-masing barbershop dan tukang potong rambut,’’ imbuhnya. 


Caranya pun cukup mudah. Masyarakat tinggal menunjukkan KTP saat di barbershop dan tukang potong yang dimaksud tersebut. KTP diperlukan untuk membuktikan warga Kota Madiun. Kalau anak-anak dengan menunjukkan Kartu Identitas Anak (KIA) atau cukup dengan KTP orang tua. Masyarakat sudah bisa langsung dilayani. 


‘’Mekanisme klaim untuk pemilik barbershop atau tukang potong sudah kita jelaskan pada saat pertemuan dulu. Yang jelas program ini untuk warga Kota Madiun laki-laki baik anak-anak, dewasa, maupun lansia,’’ pungkasnya. (vincent/ws hendro/agi/madiuntoday)