Bersama PPI, Dinas Perdagangan Gelar Operasi Pasar Telur Ayam




MADIUN - Dinas Perdagangan Kota Madiun menggandeng Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) untuk menggelar operasi pasar (OP) telur ayam di depan Pasar Besar Madiun (PBM).

Harga terlur ayam pada OP kali ini dibandrol Rp28.000 per kg. Adanya operasi pasar sebagai upaya Pemkot Madiun dalam membantu masyarakat untuk mendapatkan telur ayam ras dengan harga murah.

“Ini tindak lanjut dari tingginya harga telur ayam ras sejak dua minggu terakhir. Hari ini harga telur ayam Rp31.000 per kg, dan kemungkinan bisa naik lagi,” terang Analis Perdagangan Ahli Muda Dinas Perdagangan Kota Madiun, Tri Prasetyaningrum, Jumat (19/5).

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, harga telur ayam ras di Kota Madiun saat ini melampaui harga acuan penjualan (HAP) dari Badan Pengan Nasional (Bapanas) Rp27.000-Rp28.000 per kg. Sementara di Kota Madiun harga telur ayam berada di kisaran Rp31.000-Rp33.000 per kg.

Sementara itu, Supervisor Komersial PT PPI di Madiun, Zainuddin Oky Wijaya mengatakan, operasi pasar bakal terus dilaksanakan sampai harga telur kembali normal, atau di bawah HAP dari Bapanas.

“Kami siapkan 100 kilo per hari. Setiap konsumen maksimal membeli 2 kg telur, dan ini kami peruntukkan untuk umum. Silahkan datang ke PBM,” ungkap Oky.

Pihaknya berharap, masyarakat dapat memanfaatkan kegiatan operasi pasar ini dengan baik. Selain itu, dirinya juga meminta agar tidak terjadi panic buying, dan membeli sesuai kebutuhan karena pemerintah bersama PPI akan menstabilkan harga pangan, melalui kegiatan operasi pasar.
(Dspp/kus/madiuntoday)