Membanggakan, Dua Pelajar Kota Madiun Lolos Paskibra Jawa Timur



MADIUN – Dua pelajar ini mengharumkan nama Kota Madiun. Mereka yakni Faiz Ilham, siswa MAN 2 Kota Madiun, dan Octaviola Nuansa dari SMAN 3 Taruna Angkasa Jawa Timur. Dua remaja kelahiran 2006 tersebut lolos seleksi Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Tingkat Provinsi. ‘’Tidak menyangka bisa lolos. Setiap tahap seleksi, yang penting berusaha keras untuk mendapat hasil terbaik,’’ ujar Faiz Ilham. Faiz menceritakan, dia dan Octa mengikuti seleksi terlebih dahulu di tingkat Kota Madiun. Ada 228 peserta. Jumlahnya kemudian mengerucut menjadi 76 orang. Proses seleksi meliputi tes potensi akademik, intelegensia umum, kesehatan, samapta, administrasi, hingga tes psikologi. ‘’Tes yang berat samapta, karena harus tes fisik lari 12 menit, push up, back up, dan shuttle run,’’ terang pemuda dengan tinggi badan 177 sentimeter itu. Faiz mengaku termotivasi ingin menjadi anggota Paskibra lantaran ingin mengikuti jejak sang kakak untuk menjadi seorang paskibra. Sementara, Octa mengaku termotivasi lantaran belum ada keluarga yang jadi anggota Paskibra. Jadi dirinya termotivasi untuk menjadi paskibra. ‘’Kami senang bisa lolos, tapi masih banyak tahapan dan latihan yang harus dilalui. Jadi harus tetap semangat,’’ kata Octaviola. Keduanya akan berangkat pada 5 Agustus mendatang. Khusus Octa, dia masuk urutan ke tiga di Paskibra Jatim. Adapun peringkat satu langsung berangkat ke Istana menjadi anggota Paskibraka. Sementara dua lainnya merupakan cadangan. (Dspp/kus/madiuntoday)