Aturan PPKM Resmi Dicabut, Wali Kota Imbau Tetap Waspada Covid-19
MADIUN – Kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) resmi dicabut pemerintah pusat. Hal itu disampaikan Menko bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhur Binsar Pandjaitan saat rapat koordinasi secara virtual dengan kepala daerah di seluruh tanah air, Senin (2/1). Namun, bukan berarti kewaspadaan terhadap Covid-19 diabaikan sama sekali. Bahkan, Wali Kota Madiun, Maidi mengimbau masyarakat untuk tetap waspada karena Covid-19 masih ada.
‘’PPKM-nya yang sudah dicabut tetapi Covid-19 kan masih ada. Tetap harus waspada. Tetap menjaga kebersihan dan lain sebagainya,’’ kata Wali Kota Maidi usai mengikuti rakor.
Namun, Wali Kota Maidi menyambut baik dicabutnya aturan PPKM tersebut. Artinya, tidak ada lagi pembatasan orang bertemu orang. Masyarakat bisa berkegiatan seperti sedia kala biarpun bakal terjadi kerumunan. Namun, sekali lagi wali kota meminta untuk tidak sembrono. Penyakit cukup beragam dan bisa menular kepada siapa saja. Masyarakat harus bisa melindungi dirinya sendiri.
‘’Masyarakat harus bisa melindungi dirinya sendiri. Artinya, kalau ada yang batuk-pilek ya sebaiknya pakai masker, jangan mengobrol terlalu dekat, sering cuci tangan,’’ pintanya.
Orang nomor satu di Kota Pendekar tersebut mengimbau untuk tetap mengedepankan 5M yang selama ini telah diterapkan. Di antaranya, menggunakan masker dan mencuci tangan. Pun jika ada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi covid-19, disarankan mengikuti vaksin di puskesmas untuk meningkatkan kekebalan tubuh.
‘’Meski PPKM dicabut, kewaspadaan tetap harus dilakukan. Kita itu harus pandai menyikapi itu semua. Toh penyakit kan macam-macam, tidak hanya covid-19 saja. Jangan sampai pemerintah memproteksi terus, nanti nggak selesai-selesai dan ekonomi kita kurang cepat tumbuhnya,’’ ujarnya.
Dengan dicabutnya aturan PPKM tersebut wali kota menyebut bakal semakin ada banyak kegiatan besar di Kota Madiun. Salah satunya, ada konser musik Denny Caknan. Namun kegiatan wajib tetap tetap mengutamakan penerapan protokol kesehatan (prokes).
‘’Nanti akan ada Denny Caknan 27 Januari, tapi penontonnya ya saya himbau pakai masker dan tetap waspada,’’ pungkasnya. (ws hendro/agi/madiuntoday)