Audiensi Dengan RSUD Kota Madiun, Pj Wali Kota Bahas Kelengkapan Fasilitas Rumah Sakit




MADIUN - RSUD Kota Madiun sebagai rumah sakit milik Pemkot Madiun terus berupaya meningkatkan pelayanan bagi pengunjung. Salah satunya dengan menambah fasilitas kesehatan agar pelayanan lebih optimal.

Terbaru, RSUD Kota Madiun berencana membangun ruangan rawat inap untuk menambah kapasitas. Serta, menambah sejumlah alat penunjang kesehatan. Seperti sterilisator, alat fisioterapi, dan alat kelengkapan ruang rawat inap.

Untuk itu, direksi RSUD Kota Madiun menggelar audiensi dengan Pj Wali Kota Madiun Eddy Supriyanto dan mendiskusikan rencana pembangunan di rumah sakit. Juga, terkait penggunaan dana APBD untuk pembangunan dan kelengkapan fasilitas RS.

Pj wali kota pun mendukung upaya peningkatan sarana dan prasarana di rumah sakit. "Pastikan penambahan sarana prasarana yang paling dibutuhkan saat ini," ujarnya saat menerima audiensi RSUD Kota Madiun di rumah dinas wali kota, Rabu (23/10).

Meski begitu, Pj wali kota belum memberikan keputusan. Penggunaan APBD untuk pembangunan rumah sakit membutuhkan rapat lebih lanjut dengan Sekda dan OPD terkait.

"Nanti akan dirapatkan kembali. Semoga penambahan fasilitas di rumah sakit nanti bisa bermanfaat bagi pengunjung RS," tandasnya. (Dspp/irs/diskominfo)