Pesta Demokrasi Serentak, Pj Wali Kota Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
MADIUN - Pj Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto, hari ini menyalurkan hak pilihnya di TPS 003 yang terletak di Jalan Sulawesi, Kota Madiun, Rabu (27/11).
Kedatangannya di lokasi menjadi simbol partisipasi aktif dalam proses demokrasi, khususnya Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur. Dalam kesempatan tersebut, Eddy Supriyanto menyampaikan pesan penting kepada warga Kota Madiun.
"Saya mengajak seluruh masyarakat untuk datang ke TPS dan memberikan suara. Satu suara sangat bermanfaat untuk menentukan pemimpin yang akan memimpin Jawa Timur dan Kota Madiun selama lima tahun ke depan," ujarnya.
Dirinya juga menyampaikan pengalamannya sebagai warga yang memiliki KTP Madiun, namun karena telah berpindah tempat tinggal, hanya bisa memberikan suara untuk Pilgub dan Wakil Gubernur, sementara untuk Pilwali Kota Madiun, dirinya tidak bisa berpartisipasi.
Meskipun demikian, dirinya tetap mengingatkan pentingnya keikutsertaan dalam proses pemilihan untuk menentukan pemimpin yang terbaik.
Pemilihan kali ini berlangsung dari pukul 07.00 WIB hingga siang hari, dengan suasana yang kondusif dan lancar. "Semoga proses pemungutan suara ini berjalan dengan aman, nyaman, dan kondusif hingga penghitungan suara dan penetapan hasil nanti," harap Pj wali kota.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Madiun, Soeoko Dwi Handiarto, juga melaksanakan hak pilihnya di TPS 20, Kelurahan Manisrejo. Proses pemilihan secara keseluruhan berjalan lancar, dengan partisipasi warga yang tinggi, dan diharapkan dapat menghasilkan pemimpin terbaik untuk masa depan daerah dan bangsa.
Dengan dilaksanakannya pemungutan suara ini, seluruh warga diharapkan dapat ikut berkontribusi dalam menentukan arah pembangunan untuk lima tahun ke depan.
(Dspp/ney/kus/diskominfo)