Bahas Bantuan dan Sosialisasi, Pj. Wali Kota Madiun Terima Audiensi dari Baznas
MADIUN - Pj. Wali Kota Madiun Eddy Supriyanto menerima audiensi dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Madiun di Rumah Dinas, Jumat (6/12). Pertemuan ini merupakan bentuk sinergi antara Pemkot Madiun dan Baznas dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, baik Pj. Wali Kota maupun Baznas saling menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas agenda yang baru saja digelar tempo hari, termasuk penyaluran bantuan kepada masyarakat Kota Madiun yang membutuhkan.
Pj. Wali Kota juga memberikan arahan terkait pentingnya transparansi dan efektivitas dalam penyaluran bantuan zakat, infak, dan sedekah. "Kami sangat mengapresiasi kerja keras Baznas. Ke depan, kami berharap kolaborasi ini dapat terus ditingkatkan, sehingga manfaatnya semakin dirasakan oleh masyarakat," ungkapnya.
Baznas berencana mengadakan sosialisasi terkait program dan manfaat zakat pada pertengahan Desember mendatang. Acara ini akan dikemas dengan berbagai kegiatan menarik, seperti penyaluran bantuan kepada masyarakat dan ceramah edukatif.
Dalam acara tersebut, rencananya, Pj. Wali Kota akan menjadi pembicara untuk memberikan pandangan sekaligus mendukung edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya peran zakat dalam pemberdayaan ekonomi umat, khususnya di Kota Madiun. (dspp/uli/diskominfo)