189 Calon Jamaah Haji Sudah Lunasi BIPIH, 177 Orang Dipastikan Berangkat Tahun Ini




MADIUN - Sebanyak 189 calon jamaah haji (CJH) asal Kota Madiun telah melakukan pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (BIPIH). Baik pelunasan di tahap I maupun tahap II. 177 orang di antaranya telah dipastikan berangkat ke tanah suci tahun ini.

"Berarti masih ada 12 calon jamaah lainnya yang masuk kuota cadangan. Mereka masih menunggu apakah bisa berangkat tahun ini atau berikutnya," ujar Kepala Kantor Kemenag Kota Madiun Zainut Tamam, Senin (28/4).

Menurut Tamam, jumlah 177 orang itu masih dinamis. Sebab, dimungkinkan ada penambahan kuota sehingga para jamaah yang masuk cadangan bisa berangkat tahun ini.

Lebih lanjut, seluruh jamaah saat ini telah menjalani manasik haji dan berbagai persiapan lainnya. Kemudian, mereka juga dijadwalkan vaksinasi Meningitis di puskesmas wilayah tempat tinggalnya masing-masing.

Tamam menambahkan, CJH asal Kota Madiun masuk dalam kloter 52 embarkasi Surabaya. Mereka dijadwalkan masuk Asrama Haji Sukolilo Surabaya pada 16 Mei 2025.

Sedangkan, untuk jamaah non kloter sudah diberangkatkan lebih dahulu pekan lalu untuk melayani jamaah di Madinah. Seperti, bagian pelayanan konsumsi dan tenaga kesehatan.

Kepada para jamaah, Tamam mengimbau agar menjaga kesehatan dengan olahraga, makan makanan bergizi, dan istirahat yang cukup. "Untuk cuaca di sana agak panas, jadi harus jaga stamina," tandasnya. (Rams/irs/madiuntoday)