Hadiri Gelar P5 Mitra Harapan, Wali Kota Apresiasi Kreativitas Siswa Dan Sekolah




MADIUN - Sekolah Tiga Bahasa Mitra Harapan menggelar Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan yang mengusung tema kebudayaan Nusantara itu berlangsung di Hall Suncity Mall Kota Madiun, Sabtu (2/3) malam.

Wali Kota Madiun, Dr. Maidi pun hadir memenuhi undangan. Orang nomor satu di Kota Pendekar itu turut membuka acara pagelaran P5.

Dalam sambutannya, wali kota memberikan apresiasi terhadap kreativitas siswa dan sekolah. "Kegiatan seperti ini bagus untuk melatih kepercayaan diri anak-anak," ujarnya.

Wali kota juga berharap, Sekolah Mitra Harapan bisa terus berkontribusi meningkatkan pendidikan di Kota Madiun.

Tak hanya itu, wali kota juga mendorong Mitra Harapan untuk meningkatkan jenjang pendidikan hingga SMA. Sehingga, semakin banyak pilihan sekolah dengan mutu berkualitas di Kota Madiun.

"Kalau SMA nanti tidak hanya tiga bahasa. Tapi lima bahasa," imbuhnya.

Hal ini, menurut wali kota, sejalan dengan pembangunan Kota Madiun yang sudah bertaraf internasional. "Kemajuan ini harus didukung dari dunia pendidikan," tandasnya. (Ws hendro/irs/diskominfo)