Bawa Rinjing Hingga Perlengkapan Bersih-Bersih, Siswa SD-SMP Kota Madiun Lakukan Gerakan Kota Madiun Cinta Kebersihan




MADIUN - Ratusan siswa-siswi SD hingga SMP di Kota Madiun secara serempak melakukan bersih-bersih di lingkungan sekitar sekolah. Giat tersebut dalam rangka gerakan Kota Madiun Cinta Kebersihan untuk menyambut hari jadi Kota Madiun yang ke 105 pada 20 Juni mendatang.

Para siswa terlihat sangat antusias membersihkan lingkungan sekolah, mulai dari menyapu hingga mengumpulkan sampah ke rinjing bambu yang sudah dihias.

“Kalau kita menggunakan tas plastik akan menambah tumpukan sampah plastiknya. Ini tidak mengedukasi anak-anak, sehingga kita menggunakan rinjing yang sudah di hias sama mereka,” terang Kepala Dinas Pendidikan Kota Madiun, Lismawati, Kamis (15/6).

Lebih lanjut dirinya mengatakan gerakan cinta Kota Madiun bersih dan indah ini sebagai bukti bahwa siswa-siswi di Kota Madiun mencintai kotanya, diwujudkan dengan membersihkan lingkungan sekitar.

“Kegiatan ini digelar dua hari. Seluruh sd smp negeri dan swasta ikut serta bersih-bersih di lingkungan sekitar sekolah juga sepanjang jalan protokol,” ucapnya.

Lismawati mengatakan, gerakan seperti ini akan digelar rutin. Sehingga harapannya bisa membudaya, anak-anak jadi terbiasa untuk hidup bersih dan cinta lingkungan.
(ws hendro/kus/madiuntoday)