Mau Bahagia? Hidup Saja di Kota Madiun. IKH di Kota Madiun Capai 60,52 Lebih Tinggi dari Jawa Timur




MADIUN – Indesk Kebahagiaan Hidup (IKH) di Kota Madiun cukup tinggi. Mencapai 60,52 poin. Angka tersebut juga sudah naik 4,1 poin dari sebelumnya. Hal itu disampaikan Dr. Lutfi Agus Salim, akademisi Unair sekaligus ketua tim penilai iBangga Award 2023.

‘’Indeks Kebahagiaan di Kota Madiun angkanya 60,52. Ini jarang dialami daerah-daerah. Jawa Timur saja masih jauh dari angka 60,’’ katanya usai penilaian lapang, Kamis (15/6).

Kota Madiun memang satu dari lima nominator iBangga Award yang digelar Pemprov Jawa Timur. Lutfi dan anggota pun melakukan peninjauan lapang dalam rangka penghargaan tersebut. Lutfi menyebut setidaknya terdapat tiga dimensi indek kebagaiaan. Yakni, Kepuasan Hidup (Life Satisfaction), Perasaan (Affect), dan Makna Hidup (Eudaimonia). Dari ketiga dimensi tersebut terbagi menjadi 17 indikator. Nah, dari indikator kebahagiaan sendiri terdapat kenaikan tujuh poin.

‘’Kebahagiaan malah tujuh, kalau semua naik empat. Artinya, Pemkot Madiun dalam rangka kebahagiaan warganya sudah menyiapkan banyak aspek. Mulai dari sudut sosial, keterlibatan masyarakat, ketentraman dan lain sebagainya,’’ terangnya.

Lutfi menyebut dalam beberapa indikator juga mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Seperti ketentraman yang naik lima poin dan kemandirian yang naik dua poin. Namun, tentu capaian tersebut bisa semakin ditingkatkan. Seperti indikator kemandirian yang meningkat dua poin. Faktornya mulai soal pekerjaan, skill masyarakat, pelatihan tenaga kerja yang berbasis kompetensi dan lainnya. Menurut Lutfi, masyarakat harus dibekali kemampuan menyesuaikan dengan perkembangan teknologi.

‘’Prinsipnya dari 17 indikator itu sudah naik empat poin secara keseluruhan. Hanya ada beberapa yang perlu ditingkatkan lagi,’’ ungkapnya.

Tak heran, Lutfi menyebut Kota Madiun layak masuk nominator iBangga Award tersebut. Pun, tidak menutup kemungkinan bisa mendapatkan penghargaan. Apalagi, dia menyebut ada banyak inovasi yang ditemukan dalam peninjauan lapang tersebut. (rams/agi/madiuntoday)