Muaythai Sumbang 1 Perak, Gulat 3 Perunggu, dan Karate 1 Perunggu di Porprov VIII Jatim




JOMBANG – Kontingen Kota Madiun terus menambah pundi medali di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII Jawa Timur. Terbaru ada lima tambahan medali untuk kontingen Kota Pendekar. Tambahan itu disumbang cabang olahraga (cabor) muaythai, gulat, dan karate. Cabor muaythai sumbang satu medali perak, gulat berhasil menyumbang tiga medali perunggu, dan karate menyumbang satu perunggu.

‘’Kota Madiun tambahan medali lagi. Informasi dari tim pendamping, gulat dapat tiga perunggu, karate dapat satu, dan muaythai dapat satu perak,’’ kata Ketua KONI Kota Madiun Tatok Raya, Jumat (15/9).

Satu tambahan medali perak dari cabor muaythai itu berhasil diraih Alif Dharmawan yang turun di kelas -71 Kg putra. Sedang, tiga medali perunggu dari gulat diraih Brilian Aji Prayogi di kelas gaya bebas putra 65 Kg, Bagus Rangga Raditya di kelas gaya bebas putra 74 Kg, dan Putra Syahru Adzana di kelas gaya bebas putra 86 Kg. Sementara satu perunggu cabor karate diraih dari nomor kata beregu putri. Yakni, Arnelta Najwah Widyalexa, Alviana Putri Kirana, dan Kalyca Alisha Reyvi Putri.

‘’Sementara kontingen kita mengemas 73 poin dengan delapan medali emas, 12 perak, dan 17 perunggu,’’ jelasnya.

Kontingen Kota Madiun, kata Tatok, masih berpeluang mengemas pundi-pundi medali lagi. Pasalnya, ada sejumlah cabor yang masih akan bertanding hari ini. Di antaranya, cari cabor kurash, balap sepeda, sambo, dan juga panahan. Tatok berharap sejumlah atlet yang masih akan bertanding bisa memberikan yang terbaik dan bisa menyumbangkan medali untuk Kota Pendekar.

‘’Capaian saat ini sudah melebihi Porprov 2022 lalu. Ini sudah luar biasa. Tetapi ini belum final. Masih ada peluang untuk menambah medali,’’ pungkasnya. (KONI/agi/madiuntoday)