Resmi Beroperasi, RS Darmayu Bisa Jadi Alternatif Rujukan Pelayanan Kesehatan Masyarakat Madiun Selatan




MADIUN - Pelayanan kesehatan di Kota Pendekar semakin terdepan. Hal itu setelah dibukanya Rumah Samit Umum (RSU) Darmayu yang baru saja diresmikan Wali Kota Maidi, Kamis (16/11).

Rumah sakit yang ada di Jalan Kapten Tendean itu, bisa menjadi alternatif baru bagi masyarakat Madiun Selatan yang ingin mendapat pelayanan kesehatan. Berdiri di lahan seluas 12.600 meter persegi dengan luas bangunan mencapai 6.000 meter persergi. Dengan dilengkapi berbagai fasilitas kesehatan yang memadai.

Di antaranya, terdiri dari 139 tempat tidur, Fasilitas IGD, ICU, Ruang OK, Hemodialisis, Poli Kesehatan, X Ray, USG, Endoskopi, dan peralatan CT Scan 128 slice. Dirut RS Darmayu, Sugeng Prawoto mengklaim, fasilitas CT Scan itu baru yang pertama ada di Kota Madiun.

“Kedepan layanan kesehatan kami akan ditambah dengan MRI,” imbuhnya.

Tak hanya itu, berdirinya rumah sakit tersebut juga menjaring 250 tenaga kerja yang mayoritas pekerjanya berasal dari warga Kota Madiun.

Dalam kesempatan yang sama, Wali Kota Maidi megatakan, hadirnya rumah sakit tersebut tentu akan semakin menambah fasilitas kesehatan di Kota Pendekar.
‘’Hadirnya rumah sakit ini tentu akan semakin menambah lengkap fasilitas kesehatan di kota kita,’’ pungkasnya.
(Dspp/kus/madiuntoday)