Kemensos Salurkan Bantuan Bagi KPM PKH Graduasi




MADIUN - Kementerian Sosial melalui Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Yogyakarta menyerahkan bantuan sarana pendukung usaha kepada sejumlah keluarga penerima manfaat (KPM) program keluarga harapan (PKH) yang sudah graduasi.

Hal itu seperti yang terlihat di Kantor Dinas Sosial PP dan PA Kota Madiun. Dalam kesempatan tersebut, bantuan sarana pendukung usaha diberikan kepada 35 penerima. Mereka adalah para alumni pelatihan pemberdayaan masyarakat.

“Kebetulan ini alumni pelatihan pemberdayaan masyarakat. Setelah melakukan pelatihan diberikan sarana pendukung pasca pelatihan untuk usaha ada 35 orang, mereka graduasi KPM PKH,” terang Neni Rohaeni selaku koordinator penyaluran bantuan dari BBPPKS.

Bantuan yang diberikan tergantung permintaan atau tergantung usaha yang tengah dijalankan. Misalnya menjahit, akan diberikan bantuan berupa peralatan menjahit, penjual makanan minuman akan diberikan bantuan berupa gerobak, sesuai yang dibutuhkan.

Terpisah, Tri Yuniwati selaku Koordinator PKH Kemensos Kota Madiun mengatakan penyaluran bantuan ini sudah masuk gelombang kedua. Sementara untuk gelombang pertama penerima ada sebanyak tiga orang.

“Ini program kementerian bagi KPM PKH yang sudah graduasi. Artinya, mereka sudah tidak menerima bantuan sosial karena dianggap sudah mampu. Bantuan ini sebagai motivasi untuk semakin mandiri,” ucapnya.

Melalui bantuan ini Tri berharap para KPM PKH yang sudah graduasi bisa memanfaatkan bantuan usaha yang diberikan sehingga bisa mandiri dan tidak bergantung pada bantuan sosial lagi.
(Ney/kus/madiuntoday)