Halal Bihalal Dengan Warga Klegen, Wali Kota Harap Warga Terus Berpartisipasi Dalam Pembangunan




MADIUN – Wali Kota Madiun Dr. Maidi kembali menghadiri kegiatan bersama masyarakat. Kali ini, giliran warga RT 45 RW 10 Kelurahan Klegen yang disambangi oleh orang nomor satu di Kota Pendekar itu.

Kegiatan tersebut berlangsung pada halal bihalal yang dilaksanakan oleh warga di Cafe Arum Dalu, Sabtu (20/4).

Tak hanya bersilaturahmi, kegiatan tersebut juga dimanfaatkan oleh wali kota untuk menyerap aspirasi masyarakat.

‘’Wali kota itu pelayan masyarakat. Harus melayani, bukan dilayani. Karenanya saya turun langsung ke masyarakat agar bisa melayani dengan optimal,’’ ujarnya.

Dalam kesempatan itu, wali kota juga menyampaikan apresiasinya terhadap warga Kota Madiun, khususnya Klegen, atas partisipasinya di dalam pembangunan.

‘’Tanpa partisipasi masyarakat, pembangunan kita tidak akan optimal,’’ imbuhnya.

Untuk itu, wali kota berharap kontribusi tersebut dapat terus ditingkatkan.

‘’Ini kota kita bersama. Tempat kita menjalani hidup. Mari kita jaga bersama,’’ pungkasya. (Rams/irs/diskominfo)