Kota Madiun Selalu Raih Penghargaan di Bidang Keterbukaan Informasi Sejak 2020, Bukti Nyata Madiun Kota Terbuka
MADIUN – Madiun Kota Terbuka sepertinya bukan sekedar slogan semata. Namun, ada bukti nyata dibaliknya. Setidaknya hal itu dibuktikan dengan diraihnya penghargaan terkait keterbukaan informasi di Kota Madiun dari Komisi Informasi (KI) Jawa Timur sejak 2020 silam. Penghargaan yang diterima dalam KI Award itu tidak pernah putus dalam empat tahun terakhir.
Pada 2020 lalu, Kota Madiun menerima dua penghargaan dalam KI Award tersebut. Yakni, Penghargaan Penyedia Layanan Informasi Terbaik dan Penghargaan Badan Publik Pemerintah Kabupaten/Kota Menuju Informatif. Kala itu Kota Madiun mendapatkan nilai di rentang 80-96.
Setahun kemudian, Kota Madiun kembali mendapat KI Award dengan satu kategori. Yakni, Penghargaan Badan Publik Pemerintah Kabupaten/Kota Informatif. Meski hanya mendapat satu kategori, predikat yang diraih Kota Madiun meningkat. Dari yang sebelumnya menuju informatif menjadi kategori informatif.
Sementara pada 2022, Kota Madiun sedang dalam performa terbaik urusan keterbukaan informasi. Kota Madiun kembali mendapat dua penghargaan dalam KI Award di tahun itu. Yakni, Penghargaan Badan Publik Layanan Permohonan Informasi Terbaik kategori Pemerintah Kota/Kabupaten dan Penghargaan Badan Publik Informatif Pemerintah Kota/Kabupaten. Menariknya, Kota Madiun mendapatkan nilai 99,25 untuk penghargaan Badan Publik Informatif. Itu merupakan nilai tertinggi di Jawa Timur dalam KI Award 2022.
Di tahun berikutnya, Kota Madiun kembali mendapatkan Penghargaan Badan Publik Pemerintah Kota/Kabupaten Informatif dalam KI Award 2023. Kala itu, Kota Madiun mendapatkan nilai 96,71. Kendati turun, Kota Madiun masih masuk jajaran daerah di Jawa Timur dengan nilai tertinggi.
Terbaru, Kota Madiun kembali meraih Penghargaan Badan Publik Pemerintah Kabupaten/Kota Informatif pada KI Award 2024 ini. Penghargaan berlangsung di Surabaya pada 13 November kemarin. Kota Madiun mendapatkan nilai 97,42 dan berada di peringkat terbaik ketiga.
Sekda Kota Madiun Soeko Dwi Handiarto yang mewakili Pj Wali Kota Madiun dalam penerimaan penghargaan itu menyebut raihan penghargaan merupakan bentuk komitmen Pemerintah Kota Madiun dalam memberikan keterbukaan informasi kepada masyarakat. Di Kota Madiun akses informasi tidak mudah tetapi juga cepat. Berbagai portal dihadirkan untuk kemudahan akses informasi. Selain itu, Pemerintah Kota Madiun juga memberikan akses internet gratis hingga ke tingkat RT. Hal itu juga untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi.
‘’Ini merupakan upaya kita bersama untuk mewujudkan Madiun Kota Terbuka yang terus kita tingkatkan,’’ ujarnya. (oks/agi/madiuntoday)