Hadiri Silaturahmi Paguma Jabodetabek, Wali Kota Harap Masukan Untuk Pembangunan




JAKARTA - Warga Kota Madiun tersebar di berbagai daerah. Namun, mereka tak melupakan tanah kelahiran dengan terus berinteraksi dengan sesama putra daerah. Salah satunya, melalui Paguyuban Masyarakat Madiun (Paguma). 


Jumat (9/9), Paguma Jabodetabek menggelar silaturahmi dan reuni bersama seluruh anggota. Kegiatan yang berlangsung di Puri Ardhya Garini itupun dihadiri oleh Wali Kota Madiun Maidi. 


Dalam kegiatan tersebut, orang nomor satu di Kota Pendekar itu memberikan sambutan dan paparan. Kesempatan itupun dimanfaatkan oleh wali kota untuk menyampaikan berbagai kemajuan yang telah dicapai Kota Madiun saat ini. 


"Beragam pembangunan sudah kita lakukan. Bahkan, saat pandemi Covid-19 melanda. Sehingga dapat membantu warga, khususnya dalam meningkatkan ekonomi," tuturnya. 


Adapun sejumlah pembangunan fisik dilakukan tidak hanya untuk mempercantik wajah kota. Tapi juga bermanfaat untuk kebutuhan lain. Misalnya seperti pembangunan pedestrian ramah pejalan kaki yang di bawahnya terdapat box culvert sebagai saluran air. Sehingga, mampu menjadi daerah resapan air di kala musim penghujan. Dengan begitu, tidak terjadi genangan atau banjir. 


Begitu pula dengan pembangunan Pahlawan Street Center, kawasan Sumber Umis dan Sumber Wangi, Ngrowo Bening, hingga lapak UMKM yang tidak hanya menjadi tempat wisata, tapi juga pusat berbagai kegiatan masyarakat.


Selain itu, pembangunan non fisik juga terus dilaksanakan. Yakni, dengan menggenjot sektor kesehatan dan pendidikan. Seperti, penanganan Stunting, pemenuhan gizi ibu hamil, hingga beasiswa bagi pelajar berprestasi dan tidak mampu, serta pemenuhan beragam fasilitas berbasis IT. Sehingga, IPM Kota Madiun terus mengalami kenaikan.


Meski begitu, wali kota masih terus berupaya untuk mendorong prestasi Kota Madiun hingga menjadi yang terbaik di Indonesia. Untuk itu, mantan Sekda Kota Madiun itu juga mengharapkan masukan dari warga Kota Madiun di luar daerah agar pembangunan bisa semakin tepat sasaran dan mampu mempercepat proses pertumbuhan Kota Madiun.


"Harapannya Kota Madiun bisa menjadi percontohan bagi daerah lainnya," imbuhnya. 


Sementara itu, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya Bagus Miko Saputra, Wakil Wali Kota Madiun Inda Raya Ayu Miko Saputri, Sekda Kota Madiun Soeko Dwi Handiarto, Ketua TP PKK Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi, Wakil Bupati Madiun Hari Wuryanto, juga Pembina Paguma Marsekal TNI (Purn) Djoko Suyanto, serta ketua paguyuban Madiun, Magetan, Ngawi, Pacitan, dan Ponorogo. Juga, sesepuh Paguma Jabodetabek. (WS Hendro/irs/diskominfo)