Manfaatkan Barang Bekas, Siswa Spenda Buat Sampah Jadi Karya Indah




MADIUN - Di tangan yang tepat, sampah bisa diubah menjadi karya yang indah. Bahkan, bernilai jual. Hal itulah yang ingin ditunjukkan siswa-siswi kelas VII SMPN 2 Madiun.

Rabu (21/6), mereka menggelar pameran hasil karya di Bogowonto Culinary Center (BCC). Beragam kerajinan pun ditampilkan. Mulai dari hiasan bunga, kotak pensil, tempat sampah, hingga kostum cosplay.

Salah satunya seperti yang diciptakan oleh siswa kelas VII H. Dengan bahan-bahan bekas, mereka membuat kostum karakter Mobile Legend.

"Ada Guinevere dan Ling. Ini tujuannya untuk mengajak teman-teman agar semangat belajar melalui karakter game favoritnya," ujar Queensha Raya Latifah, peraga kostum Guinevere dari kelas VII H.

Tidak hanya kostum cosplay, dalam kegiatan tersebut siswa lainnya juga menampilkan karya berupa kostum khas karnaval yang unik dan menarik.

Plt. Kepala SMPN 2 Madiun, Mila Puji Lestari pun mengapresiasi kreativitas para siswa. Dirinya pun berharap, kegiatan daur ulang sampah ini tidak berhenti di tugas sekolah saja.

"Tapi pembiasaan kecil ini bisa menjadi budaya di manapun mereka berada," tuturnya.

Terkait pemilihan lokasi acara, Mila mengungkapkan bahwa BCC merupakan tempat yang pas untuk kegiatan luar ruangan. Di BCC, sekolah bisa memamerkan event mereka ke masyarakat luas. Selain itu, bisa meningkatkan kunjungan terhadap BCC juga.

"Sangat bermanfaat dengan adanya BCC menunjang proses pendidikan di Kota Madiun," tandasnya. (Ney/irs/madiuntoday)