Bertemu Warga Mojorejo, Wali Kota Sampaikan Upaya Peningkatan Data Tarik Kota




MADIUN - Wali Kota Madiun Maidi bersama DPRD Kota Madiun kembali melaksanakan kegiatan sambang warga. Selasa (4/7), kegiatan tersebut berlangsung di wilayah Kelurahan Mojorejo. Tepatnya di Lapak UMKM Lapangan Mojorejo.

Dalam kesempatan itu, wali kota memberikan sambutan di hadapan masyarakat. Orang nomor satu di Kota Pendekar itupun menyampaikan upaya peningkatan kota sekaligus prestasi yang telah diraih hingga saat ini.

"Besok saya ke Palembang menerima penghargaan Satyalancana Wira Karya dari Presiden Joko Widodo," ujarnya.

Menurut wali kota, penghargaan ini bukan hanya kerja kerasnya sebagai kepala daerah. Namun, pencapaian itu juga tak lepas dari dukungan DPRD dan seluruh elemen masyarakat.

Karenanya, wali kota berharap dukungan ini akan terus mengalir sehingga proses pembangunan kota dapat berjalan lancar. Serta, membawa manfaat yang optimal bagi masyarakat.

Lebih lanjut, wali kota juga menyampaikan sejumlah proyek ke depan. Di antaranya, peningkatan kawasan PSC dengan penambahan ikon Kincir Belanda dan jam Big Ben. Serta, miniatur Tugu Monas di Alun-alun.

"Semua ini diharapkan bisa menambah daya tarik Kota Madiun dan membawa manfaat bagi warga," tandasnya. (Rams/irs/diskominfo)