Gelar Cangkrukan di Dua Kelurahan, Wali Kota Imbau Warga Ikut Wujudkan Keamanan dan Kedamaian Kota




MADIUN - Wali Kota Maidi kembali menggelar cangkrukan bersama masyarakat Kota Madiun. Kali ini orang nomor satu di Kota Pendekar itu menemui warga di dua kelurahan, yakni Kelurahan Pandean dan Kelurahan Demangan.

Dalam setiap pertemuan bersama warga, wali kota selalu menjadikannya sebagai sarana serap aspirasi hingga penyampaian informasi terkini seputar perkembangan Kota Madiun. Utamanya apa saja pembangunan yang tengah dilakukan di Kota.

“Kondisi kota semakin ramai. Ini harus bisa kita pertahankan, salah satunya dengan menjaga keamanan, kenyamanan, dan kedamaian di lingkungan sekitar,” ucap wali kota, Jumat (11/8).

Maka dari itu, Wali Kota Maidi meminta kepada seluruh perwakilan warga yang hadir untuk bisa ikut serta menjaga kondusifitas kota. Menurutnya, kota akan semakin bagus jika masyarakat mau ikut dalam menjaga kondusifitas kota dan mendukung pembangunan yang ada.

“Kota kita sudah mendunia, tapi gotong royong dan saling menghargai satu sama lain harus terus kita pertahankan,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut wali kota juga berpesan agar masyarakat mampu menjaga kerukunan. Apalagi mendekati tahun politik. Jangan karena berbeda pilihan menyebabkan permusuhan.

“Kita harus rukun satu sama lain. Jangan gontok-gontokan. Harus bersatu untuk kemajuan kota,” pungkasnya.
(Ney/ws hendro/kus/diskominfo)