Buka Turnamen Bola Voli Andika Cup, Wali Kota: Sportivitas Menghasilkan Kompetisi Berkualitas




MADIUN – Turnamen Bola Voli Andika Cup Kelurahan Kanigoro kembali bergulir. Sempat terhenti karena Pandemi Covid-19, turnamen bola voli tingkat eks karisidenan itu kembali digelar tahun ini. Seperti giat sebelumnya, Wali Kota Madiun, Maidi membuka jalannya turnamen hasil inisiasi karang taruna Kelurahan Kanigoro tersebut.

‘’Ini luar biasa. Biarpun tingkat kelurahan, tetapi bisa diikuti club-club dari berbagai daerah sekitar,’’ kata Wali Kota Maidi, Selasa (22/8) malam.

Kegiatan bukan sekedar memperingati HUT ke-78 kemerdekaan RI. Tetapi juga bisa menjadi ajang untuk menyalurkan minat dan bakat masyarakat. Selain itu, hadirnya turnamen tentu bisa menggeliatkan perekonomian. Apalagi, lokasi turnamen masih satu kawasan dengan Lapak UMKM Kampir Kelurahan Kanigoro. Artinya, kehadiran turnamen bisa meramaikan pedagang lapak.

‘’Pemerintah sudah memberikan fasilitas, masyarakat turut meramaikan dengan menggelar event-event seperti ini. Jadi fasilitas yang diberikan bisa optimal,’’ jelasnya.

Wali kota juga berpesan kepada peserta untuk menjunjung tinggi sportivitas. Biarpun bukan event besar, sportivitas patut untuk dikedepankan. Hal itu juga sekaligus untuk menjadi contoh masyarakat. Apapun itu, kejujuran harus selalu dipegang. Wali kota menambahkan melalui sportivitas maka akan menghasilkan pertandingan yang berkualitas.

‘’Jangan melihat ini kecil, sesuatu yang besar juga dimulai dari yang kecil. Jadi biarpun bukan event besar, tetap harus menerapkan standar tinggi. Ini penting untuk menghadirkan pertandingan yang berkualitas,’’ pungkasnya. (ney/agi/diskominfo)