Buka Pesantren Kilat Ramadan Lansia, Wali Kota Pesan Jadikan Bulan Suci Sebagai Momentum Tingkatkan Iman




MADIUN - Bulan Ramadan menjadi waktu terbaik untuk meningkatkan iman dan ketaqwaan. Juga menjadi momentum untuk memperbaiki diri menjadi pribadi yang lebih baik.

Hal itu seperti yang disampaikan Wali Kota Madiun, Dr. Maidi saat membuka giat pesantren kilat ramadan yang ditujukan untuk lansia yang digelar di Pondok Abi Bahrun Madinatul Jannah, Jalan Merpati, Sabtu (30/3).

"Mari manfaatkan bulan yang baik ini untuk meningkatkan amal ibadah," ungkapnya.

Tak hanya itu, orang nomor satu di Kota Madiun itu juga mengatakan di bulan suci ini pahala dilipatgandakan bagi umat muslim yang melaksanakan perintah Allah SWT dan menjauhi larangannya.

“Maka dengan pesantren kilat ini memperbanyak waktu membaca Al-Quran di pondok lebih mulia,” ucapnya.

Wali kota berharap kegiatan ini bisa menambah semangat para lansia dalam menjalani hidup di usia senja dan menambah iman dan ketaqwaan.
(Ney/kus/diskominfo)